Sunday, March 25, 2018

harga avanz bekas turun drastis

Entah mengapa harga avanza bekas saat ini mengalami penurunan signifikan, hal ini terjadi hampir di semua daerah. Penyebabnya belum diketahui pasti, tapi mungkin saja karena saat ini belum memasuki momen-momen penting seperti puasa dan lebaran. Biasanya harga mobil bekas akan kembali naik jelang hari-hari besar tersebut.

Beberapa dealer mobkas mulai menyetok barang sedemikian rupa, banyak showroom di Jalan pemuda terlihat memarkir mobkas hingga melimpah ke trotoar jalan, ini jelas menunjukkan bahwa saat ini kebanyakan dealer memiliki stok melimpah. Banyaknya stok secara tidak langsung dapat menurunkan harga.

"lumrah, memang 1 - 2 bulan sebelum puasa harga selalu turun" kata seorang pengusaha mobil bekas di kawasan Pemuda. "nanti pas bulan puasa, harga akan kembali naik, karena banyak keluarga cari mobil untuk angkutan lebaran" lanjut pria itu.

Kondisi seperti ini hampir terjadi di setiap tahun, dan bukan lagi persoalan bagi para pengusaha mobil bekas, mereka malah terlihat senang dengan ada kejadian seperti ini, karea saat tepat menambah stok mobil bekas di gudang.

lebih jelasnya coba anda perhatikan harga pasaran avanza bekas saat ini. Di halaman tersebut termuat beberapa harga pasaran avanza berdasarkan tahun keluaran. Hampir semua seri terlihat mengalami penurunan jauh.

Sayang sekali tidak semua jenis mobil mengalami hal sama, seperti harga vios saat ini cenderung tidak bergerak sama sekali. Harga vios bekas tetap sama seperti tahun lalu. Pasaran sedan bekas memang cenderung unik, tidak mengenal momen.